clock

Pages

Minggu, 01 September 2013

Biografiku, Mari kita baca..

Assalamu'alaikum Wr.Wb...
Pertama-tama, puji syukur saya panjatkan kehadirat ALLAH SWT atas rahmat, karunia, serta hidayahNya, saya bisa melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi yaitu di STMIK AMIKOM YOGYAKARTA.
Nah teman-teman, di dalam blog sanagt sederhana ini, saya akan memperkenalkan diri saya..
Mari mulai membaca..
Hai teman-teman, perkenalkan nama saya Mutsanna Sahfyati, atau lebih akrabnya bisa dipanggil Ana. Saya Mahasiswa Baru di STMIK AMIKOM YOGYAKARTA Jurusan D3 MI.:-)
Saya lahir di Sleman, 23 Mei 1995. Jadi, saya asli orang Jogja...
Sebagai seseorang yang lahir di tanah Jawa, tentu saya bisa berbicara dengan menggunakan Bahasa Jawa.hehehe
O iya teman-teman, jika kalian ingin maen di rumah (ortu ku), datang saja di alamat Tajem Maguwoharjo Depok Sleman Yogyakarta. Kode Pos 55282.
Masih ada yang belum tau kah dengan alamat itu ? Emm, lebih gampangnya, alamatku berada di Timur Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta. Oke-oke ?
Di sana, saya masih tinggal bersama ortuku. Sebenernya, aku juga pingin hidup mandiri lhoo...
Berhubung jarak antara kampus dengan rumah dekat, maka dari itu aku masih tinggal bersama ortuku deh.hehehe
Oh iya teman, saya ini 4 bersaudara. Aku punya satu kakak laki-laki, dan aku juga punya dua adik, satu perempuan dan satu laki-laki.hehehe
Oh iya, mau tau tentang hobiku tidak ???
Sebenernya, hobiku tuh banyak bangeett.hehehe
Aku tuh orangnya seneng baca Al-Qur'an, menyanyi, membaca novel, menulis, tidur, nonton tv, bermain game, bermain badminton, bermain bareng temen-temen, dan masih banyak lagi deh.hehehe
Mengenai pendidikan formalku :
Saya LULUS dari SD N DEPOK 1
Saya LULUS dari SMP N 3 DEPOK
Saya LULUS dari MAN YOGYAKARTA 1.
Dan, alhamdulillah sekarang saya bisa melanjutkan ke Perguruan Tinggi di Yogyakarta, yaitu di STMIK AMIKOM YOGYAKARTA.
Bener-bener puji syukur alahamdulillah.
Semoga, di STMIK AMIKOM YOGYAKARTA ini, saya bisa menjadi pribadi yang lebih baik untuk kedepannya. Aamiin ya rabbal alamiin.:-)
Emmm, mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan. Kurang lebihnya saya mohon maaf. Semoga yang membaca biografiku ini bisa lebih mengenal tentang saya dan semoga bermanfaat. Aamiin.
Matur nuwunn
Wassalamu'alaiku Wr.Wb.

Sabtu, 31 Agustus 2013

Menurutku, STMIK AMIKOM YOGYAKARTA itu.....

Hai teman-teman, bertemu lagi dengan saya Ana Maba STIMK AMIKOM YOGYAKARTA 2013 Jurusan D3 MI.
Nah teman-teman, setelah kalian membaca tentang biografiku, kini giliran aku akan mendiskripsikan tentang STMIK AMIKOM YOGYAKARTA.
Jadi menurutku,
STMIK AMIKOM YOGYAKARTA adalah salah satu Perguruan Tinggi Swasta di Yogyakarta yang mempunyai jargon "Tempat Kuliah Orang Berdasi". STMIK AMIKOM YOGYAKARTA juga pernah dijadikan contoh oleh UNESCO dengan model privat Entrepeneur. Selain mengajarkan tentang IT, AMIKOM juga mengajarkan tentang dunia pekerjaan..
Banyak sekali alumni STMIK AMIKOM YOGYAKARTA yang telah sukses setelah lulus dari AMIKOM. Karya dan prestasi yang diperolehnya pun mampu membawa nama baik STMIK AMIKOM YOGYAKARTA ke berbagai Negara di dunia. Sehingga, mudah dikenali oleh masyarakat di berbagai Negara di dunia.
Saya merasa bersyukur sekali bisa menjadi salah satu Mahasiswa STMIK AMIKOM YOGYAKARTA. Jujur, awalnya saya merasa tidak percaya diri, dan minder. Saya merasa diri saya ini "gaptek". Namun, seiring dengan berjalannya waktu, saya tersadar bahwa saya ingin berubah. Saya ingin terus maju dalam bidang perkomputeran.
Maka dari itu, dengan niat dan tekad, saya ingin merubah keadaan saya untuk menjadi lebih baik dan terus maju di dunia perkomputeran.
Harapan saya untuk STMIK AMIKOM YOGYAKARTA :
Semoga karya dan prestasi STMIK AMIKOM YOGYAKARTA bisa terus maju. Sehingga, mampu membawa nama baik STMIK AMIKOM YOGYAKARTA ke berbagai Negara, dan dikenali oleh banyak orang. Aamiin.
Saya sebagai Mahasiswa Baru AMIKOM juga berharap semoga saya bisa meraih kesuksesan dunia akhirat. Aamiin ya rabbal alamiin.
Terimakasih buat STMIK AMIKOM YOGYAKARTA....
MAJU TERUS dalam dunia IT dan Entrepeneur..
SUKSES SELALU :-)

Minggu, 25 Agustus 2013

Berawal dari modal yang kecil

Wirausaha...
Hal pertama kali yang terpikirkan setelah mendengar kata itu pasti adalah uang. banyak seseorang yang merasa dirinya pengangguran, kini telah mencoba untuk berwirausaha.
Tapi, apakah semua bisnis atau usaha itu butuh modal uang yang besar ???
tentu TIDAK.
Bahakn, sekarang ini sudah banyak orang yang berwirausaha yang hanya bermodalkan skill dan kahlian,  tanpa modal uang yang besar. Dengan modal pas-pasan, seseorangpun juga dapat menjalankan bisnisnya lho..
Tapi, tentu tidak mudah lho untuk memulai usaha, apalagi dengan modal yang pas-pasan. Seseorang yang ingin memulai usahanya harus memiliki jiwa berwirausaha, yaitu seperti niat, usaha, dan selalu berdo'a. Tekad yang kuat, serta berani menanggung resiko juga perlu diterapakan demi kesuksesan dalam berwirausaha.

Anda masih ragu ??? don't worry.
Di sini saya akan memberikan contoh berwirausaha yang hanya dengan modal uang yang tidak terlalu besar.
Misalnya, bisnis pulsa elektrik. Tentu, hal pertama yang harus dimiliki untuk memulai bisnis tersebut yaitu "handphone". Dan pastinya, setiap orang kini sudah memilikinya bukan ? bahkan, anak-anak kecil jaman sekarang pun dimanapun dan kapanpun ia berada, pasti tak pernah lepas dari sesuatu yang bernama "handphone". Banyaknya aplikasi yang berada didalamnya tentu membuat seseorang enggan untuk melepaskan benda itu dari genggaman tangannya.
Hal kedua yang perlu kita lakukan yaitu men-survei ke beberapa counter yang tentunya menyediakan layanan "berjualan pulsa sendiri". Jika sudah, dari beberapa tempat yang sudah kita survei, langkah selanjutnya yaitu membandingkan harga/nominal per satuannya.
contoh :
counter A
V5000 = 5200
V10000 = 10200
counter B
V5000 = 4900
V10000 = 10000
dari contoh diatas, apabila kita menjual V5000 denagn harga 6000, dan apabila kita menjual V10000 denagn harga 11000, berarti counter yang harus kita pilih yaitu yang B, karena harga yang ditawarkan di counter B lebih murah jika dibandingkan dengan harga di counter A. Lebih murah harga yang ditawarkan, tentu lebih banyak pula laba yang kita peroleh.
Tidak perlu modal yang besar untuk mengawalai usaha tersebut. Cukup dengan modal uang senilai 50000rupiah pun kita sudah bisa mengawalinya.
Dan, apabila laba yang kita peroleh sudah lumayan, misalnya 100000rupiah, maka laba tersebut bisa kita gunakan untuk menambah modal selanjutnya.
bagaimana ? ingin mencoba ?
aku sendiripun sebenarnya juga ingin melanjutkan kembali usaha yang telah aku lakukan setelah beberapa bulan ini aku "break".hehehe
SELAMAT MENCOBA, SEMOGA BERMANFAAT. Aamiin.

Sabtu, 24 Agustus 2013

Terapkan Pendidikan Komputer sejak dini

Komputer ? tentu kita sudah tidak asing ketika mendengar kata itu.
Komputer merupakan alat yang sudah lama di temukan sejak beberapa tahun yang lalu. Bahkan, komputer itu sendiri sekarang "bisa dikatakan" menjadi alat yang serbaguna, bisa membantu seseorang dalam hal apapun, baik dalam pekerjaan, maupun keperluan yang lainnya, baik di sekolah, di kantor, di rumah dan lain-lain, ditambah lagi dengan adanya internet. Tidak heran jika penggunanya pun juga sudah merambah ke berbagai kalangan, dari anak kecil, dewasa, bahkan orang tua pun sekarang sudah mengerti dengan komputer.
Setiap orang pasti punya keinginan untuk maju, pintar, dan pastinya tidak ketinggalan jaman. Dengan begitu, tidaklah heran jika pelajaran komputer sekarang ini sudah diterapkan di jenjang pendidikan formal yaitu SD.
Pasti kita sudah tidak heran bukan, jika anak-anak SD jaman sekarang sudah pandai dalam mengaplikasikan komputer, baik itu digunakan untuk mencari informasi, menyalesaikan pekerjaan, atau bahkan hanya sekedar untuk nge-game. Sungguh, beruntung sekali anak-anak jaman sekarang lahir di era yang sudah canggih dalam hal teknologi informasi dan komputer.
Tapi disisi lain masih ada beberapa pertanyaan yang masih terngiang-ngiang di benakku, yaitu misalnya :
1. apakah benar bahwa pelajaran komputer kini sudah ditarapkan di jenjang pendidikan formal (SD) di seluruh provinsi atau wilayah di Indonesia ?
In my opinion, pelajaran komputer yang kini telah diterpakan di jenjang SD tersebut belum seluruhnya diterapakan di SD-SD di berbagai wilayah di Indonsia. 
Karena apa ?
Karena, menurutku wilayah-wilayah di Indonesia yang sudah menjadi kota metropolitan, mungkin pelajaran komputer sudah diterapkan di sana. Karena kota metropolitan itu sendiri tentu segala fasilitas yang ada didalamnya sudah terpenuhi dan lokasi yang beredekatan dengan pusat pemerintahan justru akan menambah perhatian dari berbagai kalangan seperti pemerintah, pejabat-pejabat tinggi, serta orang-orang yang telah sukses, sehingga pelajaran komputer di sana pasti sudah diterapkan.
Disisi lain, bagaimana dengan nasib anak-anak yang berada di wilayah yang sanagat jauh dari pusat pemerintahan (daerah terpencil) ? apakah pelajaran komputer yang barada disana sudah ditaerapkan ? dan apakah fasilitas-fasilitas disana sudah memadahi ?
 Jika kita lihat secara kasat mata, menurutku pendidikan komputer itu sendiri belum tersebar merata ke berbagai wilayah di Indonesia.
Padahal, jika dikaitkan dengan negara-negara di luar sana, indonesia masih jauh tertinggal dalam hal pendidikan.
Maka dari itu, sebaiknya pemerintah lebih teliti dan jeli terhadap problematika pendidikan di Indonesia. Khususnya mengenai pendidikan komputer itu sendiri. Alangkah baiknya jika anak-anak sekarang ini perlu diajarkan pendidikan komputer sejak dini, agar suatu saat nanti bisa berkompetisi dengan negara-negara lain sehingga bisa menjadi orang yang mampu membawa nama baik indonesia. Aamiin :-)